Senin, 11 April 2016

Info Perbandingan Franchise Indomaret Dan Alfamart


Info Perbandingan Franchise Indomaret Dan Alfamart

alfa vs indomaret
alfa vs indomaret
Perbandingan franchise Indomaret dan Alfamart mungkin merupakan info yang Anda butuhkan ketika Anda memiliki modal dan ingin menjalankan sebuah bisnis waralaba minimarket. Memang kedua minimarket ini merupakan franchise yang cukup terkenal dan terpercaya. Sebenarnya masih ada lagi beberapa pilihan franchise minimarket yang tidak kalah bagus, tetapi Indomaret dan Alfamart merupakan franchise yang sudah cukup lama dan dikenal terbaik. Anda dapat melihat potensi yang bagus dari bisnis minimarket, itu dibuktikan dengan semakin menjamurnya bisnis ini. Itu membuktikan bahwa masih terdapat potensi keuntungan yang sangat besar, walaupun memang di tahun 2015 ini ijinnya sudah semakin sulit, Anda harus mendapatkan ijin supermarket modern untuk menjalankannya (Peraturan yang baru keluar). Mari baca selengkapnya.

Artikel lain: Peluang Usaha Rumahan dan Bisnis Makanan Ringan

Franchise Indomaret

indomaret
Advertisement
indomaret
Yang pertama yang akan menjadi pembahasan kita yaitu franchise Indomaret. Indomaret ini adalah jaringan retail minimarket yang menjual berbagai kebutuhan pokok serta kebutuhan sehari-hari. PT yang mengelola Indomaret adalah PT Indomarco Prismatama. Bisnis gerai minimarket ini sudah berjalan lama di negara Indonesia, bahkan ketika tahun 2003, Indomaret pernah menyabet penghargaan perusahaan waralaba 2003 yang diberikan oleh presiden Megawati Soekarnoputri. Bahkan pada tahun 2010 saja Indomaret sudah memiliki 4261 gerai. Indomaret juga senantiasa mengikuti perkembangan, dahulu Anda mungkin tahu bahwa Indomaret tidak mempunyai maskot, namun sekarang di tahun 2015 Indomaret sudah mempunyai maskot sendiri. Di mana maskot tersebut dahulu dilombakan, dan dibuat oleh masyarakat Indonesia. Jadi maskotnya merupakan produk asli Indonesia juga. Tetapi dari sini Anda dapat melihat bahwa Indomaret merupakan perusahaan yang senantiasa berkembang dan tidak tinggal diam pada inovasi.
Overall cost leadership
Indomaret menggunakan sistem keunggulan biaya atau overall cost leadership. Dengan menggunakan strategi keunggulan biaya ini, maka Anda dapat melihat bahwa Indomaret siap menjadi produsen dengan biaya rendah untuk industrinya. Indomaret senantiasa menggunakan harga yang tepat serta bersifat fix, juga memberikan pelayanan yang bisa meningkatkan kepuasan pelanggan yang berbelanja di Indomaret. Di mana Indomaret melihat pelanggan yang ketika membeli produk itu cukup peka pada harga, dikarenakan perekonomian negara Indonesia.

Franchise Alfamart

alfamart
alfamart
Yang kedua yang akan menjadi pembahasan kita yaitu franchise Alfamart. Minimarket yang satu ini bisa dikatakan mampu untuk mengalahkan pesaing-pesaing mereka, itu karena namanya yang sudah terkenal di kalangan masyarakat. Selain itu, Alfamart juga sudah memiliki banyak pelanggan loyal. Anda dapat melihat banyak sekali cabang Alfamart di mana-mana, di mana itu memudahkan pelanggan untuk menjangkau minimarket yang satu ini. Tak hanya di pinggir jalan besar, bahkan Alfamart terkadang juga didirikan di sebuah perumahan, yang berusaha menjangkau pelanggan dari perumahan tersebut.
Focus strategy
Berbeda dengan Indomaret yang menggunakan overall cost leadership, Alfamart menggunakan focus strategy. Itu karena Alfamart sudah mempunyai banyak pelanggan, dan oleh karenanya Alfamart berusaha untuk hadir bahkan di pelosok-pelosok kota kecil. Alfamart masih tetap menjalankan keseluruhan focus strategy menjadi target utama mereka. Alfamart berusaha menanamkan brand image kepada masyarakat, bahwa Alfamart adalah sebuah minimarket dan bukannya sebuah convenience store, jadi berbeda dengan Circle K, Indomaret Point, Seven Eleven, dan sejenisnya. Di mana convenience store biasanya menjual sesuatu dengan harga yang lebih mahal, dan ada tempat bersantainya. Alfamart berusaha menjauh dari itu, dan berusaha fokus kepada minimarket saja. Sekian artikel tentang info perbandingan franchise Indomaret dan Alfamart, semoga bermanfaat.

By :Dewi Sarah 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar